Perkuat Sinergi dan Kolaborasi, Rutan Tanjung Pura Kunjungi Polsek Tanjung Pura

Perkuat Sinergi dan Kolaborasi, Rutan Tanjung Pura Kunjungi Polsek Tanjung Pura

Tanjung Pura, Bhinnekanews – Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tanjung Pura Fransisco Pandia didampingi Ka. KPR Efriyanto lakukan kunjungan ke Polsek Tanjung Pura. Rabu (29/10)

Kunjungan ini disambut langsung oleh Kapolsek Tanjung Pura Mimpin Ginting dengan tujuan memperkuat koordinasi serta sinergi antar instansi yakni Rutan Tanjung Pura dengan Polsek Tanjung Pura dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
Dalam pertemuan tersebut, Fransisco Pandia selaku Karutan meminta koordinasi yang solid antara kedua instansi merupakan kunci dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif, sehingga mencegah potensi gangguan keamanan serta memastikan stabilitas didalam Rutan.
Kapolsek Tanjung Pura, Mimpin Ginting menyambut positif kunjungan ini dengan menegaskan komitmen kepolisian dalam mendukung tugas pengamanan di Rutan, seperti cepat tanggap serta koordinasi yang cepat jika ada gangguan keamanan dan ketertiban yang terjadi.

Baca Juga:  ANTAP FC JUARA I BUPATI CUP III, BUPATI SAMOSIR SERAHKAN PIALA BERGILIR.

Kunjungan koordinasi ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam memperkuat hubungan kelembagaan dan memastikan pelaksanaan tugas Pemasyarakatan berjalan aman, tertib, dan profesional.

Redaksi Bhinneka News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *